Ditulis oleh: Wahyu Aziz Pratama, S. Ars.
Daftar Isi
5 Hiasan Dinding yang Bisa Dijadikan Sebagai Dekorasi
Ruang tamu selama ini sudah menjadi salah satu ruangan yang berperan penting dalam sebuah hunian. Biasanya dijadikan sebagai area untuk menerima tamu sehingga penghuni rumah ingin mendekorasinya supaya tampilannya menarik.
Cara yang paling mudah untuk mendekorasinya adalah dengan menambahkan beberapa foto yang estetik. Namun, ternyata beberapa orang yang tidak tertarik untuk memajang foto keluarga di ruang tamu.
Hal ini sebenarnya bukan menjadi masalah karena kamu masih bisa menggantinya dengan beberapa hiasan berikut. Dengan hiasan yang menarik, maka dijamin bisa membuat tampilan ruang tamu semakin menawan.
1. Koleksi Pigura dalam Berbagai Model dan Ukuran
Tidak melalui berisi foto, kamu bisa menambahkan koleksi pigura untuk dijadikan sebagai hiasan dinding. Kumpulkan semua pigura dari berbagai macam model, warna dan ukuran pada dinding ruang tamu.
Jika tak ingin tampak kosong dan monoton, masih bisa diisi dengan berbagai gambar yang menarik. Misalnya gambar berupa denah rumah, rute kota atau wilayah, dan masih banyak lagi. Keberadaan hiasan dinding semacam ini dipastikan akan mencuri perhatian.
2. Memasang Cemin Estetik
Cemin yang memiliki model estetis juga bisa dijadikan sebagai pilihan untuk mempercantik tampilan ruang tamu. Selain menjadi dekorasi, cermin estetik ini memang sangat dibutuhkan berdasarkan fungsinya.
Pemilihan model dan bentuk cermin yang digunakan harus disesuaikan dengan tema ruang tamu. Misalnya jika ruang tamu dalam hunian kesayangan mengusung nuansa klasik Jawa. Usahakan untuk menggunakan cermin lawas yang dibuat dari material kayu untuk memperkuat kesan klasik.
3. Lukisan dengan Tema Panorama
Selain cemin dan pigura, hiasan dinding selanjutnya yang dapat dipasang di ruang tamu adalah lukisan. Hiasan dinding yang satu ini sangat cocok untuk penghuni rumah yang menyukai karya seni.
Memasang lukisan dalam ukuran kecil yang memiliki tema panorama bisa dijadikan sebagai pilihan menarik. Terlebih, jika kamu atau anggota keluarga lainnya memiliki kemampuan untuk melukis.
Bukan hanya itu, menambahkan beberapa karya seni yang dibuat sendiri juga menjadi ajang pamer yang terkesan positif. Pastinya lukisan tersebut bisa membuat dekorasi ruang tamu menjadi semakin indah.
4. Quotes Motivasi
Unik daripada yang lain, pajangan quotes motivasi juga bisa dipasang di bagian ruang tamu dalam rumah. Hiasan dalam bentuk quotes motivasi ini akan membuat suasana ruang tamumu terkesan berbeda.
Bukan tanpa alasan, para tamu yang berkunjung kerumah tentu akan fokus untuk membaca kata-katanya. Hiasan yang paling menarik untuk dipilih adalah beberapa quotes motivasi dengan benang merah.
Jangan lupa untuk menyesuaikan besar kecilnya ukuran yang dimiliki oleh media quotes motivasi tersebut. Tujuannya ketika beberapa quotes yang dijejerkan dalam dinding tampak serasi ataupun artsy.
5. Jam Dinding Estetis
Jam selama ini sudah menjadi koleksi penting yang memiliki fungsi sebagai pengingat tamu. Dibandingkan memasang jam dinding yang biasa, maka bisa diganti dengan jam lain yang memiliki model berbeda dan estetik.
Semua ini memiliki tujuan utama agar ruang tamu dalam rumah bisa menghadirkan kesan yang berbeda. Kamu bisa memasang jam dinding tanam yang memiliki ukuran besar untuk ruang tamu bergaya klasik.
Sementara itu, untuk jam dinding minimalis akan lebih cocok jika dipasang di ruang tamu yang mengusung gaya modern. Pemilihannya harus dipertimbangkan dengan baik sehingga ruang tamu tidak terkesan aneh.
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan tentang 5 hiasan dinding yang bisa dijadikan sebagai dekorasi. Jika diterapkan dengan tepat, maka penghuni rumah akan semakin betah untuk berlama-lama didalamnya. Semoga bermanfaat!
Jika Anda ingin menghadirkan desain rumah impian Anda, percayakan pada PT Archimax Architect. Sebagai penyedia jasa desain rumah, kami siap membantu Anda menciptakan rumah impian yang inovatif dan berkelas. Hubungi marketing kami di 082228944844 untuk konsultasi dengan arsitek kami dan mewujudkan rumah impian Anda. Kami akan membantu anda dari mulai survei tanah, pemiilihan material, pembangunan rumah hingga finishing rumah sesuai dengan harapan Anda.
Jangan ragu untuk menggunakan jasa Archimax Indonesia untuk memastikan bahwa proyek Anda berjalan dengan lancar dan sesuai dengan rencana, karena Archimax Indonesia selalu #setiamendampingimu. Jangan lupa share artikel ini, semoga bermanfaat!